Sabtu, 21 September 2024

Santri MA NIPA RAKHA Amuntai Raih Juara 1 dalam Musabaqah Hifdzil Qur'an di Gebyar Milad ke-22 LPPQ UIN Antasari Banjarmasin

 


Alhamdulillah, kabar membanggakan kembali datang dari santri Madrasah Aliyah Normal Islam Putera (NIPA) Rasyidiyah Khalidiyah (RAKHA) Amuntai. Pada ajang Gebyar Milad ke-22 LPPQ UIN Antasari Banjarmasin, santri MA NIPA RAKHA berhasil meraih Juara 1 dalam Musabaqah Hifdzil Qur'an (MHQ). Muhammad Jibron Kamil, santri kelas XI Agama 1, tampil gemilang dan membawa pulang juara pertama dalam kompetisi tahfidz yang diikuti peserta dari berbagai sekolah dan pesantren.

Kompetisi yang digelar pada 20 September 2024 ini menjadi ajang pembuktian ketangguhan hafidz dari MA NIPA RAKHA dalam menghafal dan melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur’an. Prestasi Muhammad Jibron Kamil ini tidak hanya membanggakan bagi dirinya dan keluarga, tetapi juga mengharumkan nama MA NIPA RAKHA di kancah regional.

Kepala MA NIPA RAKHA menyampaikan harapannya agar prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi seluruh santri. “Semoga dengan prestasi yang diraih oleh Muhammad Jibron Kamil, seluruh santri MA NIPA RAKHA semakin termotivasi untuk terus meningkatkan kemampuan hafalan Al-Qur'an dan mengukir prestasi lainnya,” ucapnya.

Prestasi ini merupakan hasil dari bimbingan intensif dan dukungan dari para guru di MA NIPA RAKHA yang terus berkomitmen mencetak generasi Qur’ani yang berakhlak mulia dan berprestasi. Kemenangan ini diharapkan menjadi langkah awal bagi santri MA NIPA RAKHA untuk terus berkiprah di berbagai ajang kompetisi Al-Qur'an, baik di tingkat nasional maupun internasional.

"Semoga dengan prestasi yang diraih dapat memotivasi seluruh santri MA NIPA Rakha Amuntai"